Legenda MMA Daniel Cormier menyarankan juara kelas ringan UFC Islam Makhachev bertarung dengan Conor McGregor dalam laga berikutnya.
Cormier menyebut duel ini sangat masuk akal karena MMA butuh bintang super baru. Selepas Khabib Nurmagomedov pensiun, belum ada lagi megabintang dianggap sangat menjual.
Hal tersebut diungkapkan Cormier dalam siniar ‘DC & RC’. Menurutnya saat ini Makhachev terlihat seperti juara dominan yang sulit terkalahkan. Karenanya butuh lawan besar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sosok besar yang dinilai bisa mengatrol nilai Makhachev adalah McGregor. Meski atlet asal Irlandia ini sudah lama tak bertarung, bukan berarti nilai jualnya telah menurun.
“Saya pikir Islam [Makhachev] selanjutnya harus melawan Conor McGregor. Ini adalah pertarungan uang terbesar yang bisa dilakukan UFC. Dan kenapa tidak?” kata Cormier dikutip dari MMA Junkie.
“Agar sang juara dominan dapat naik ke level superstar, Anda memerlukan sosok dapat mengangkatnya. Orang yang bisa mengangkatnya ke level itu adalah Conor McGregor,” ujarnya.
|
Pertimbangan Cormier lainnya, pertarungan Khabib versus McGregor masih membekas. Banyak orang ingin menyaksikan duel ulang ini. Karena tak bisa, lantaran Khabib sudah pensiun, maka Makhachev opsi terbaik.
Saat ini McGregor dijadwalkan kembali tampil di MMA. Lawan yang dicanangkan adalah Michael Chandler. Duel ini rencananya akan digelar pada awal tahun depan.
Bagi Cormier pertarungan McGregor versus Chandler kurang menggigit. Jika lawan yang akan dihadapi adalah Makhachev, ia yakin citra MMA akan kembali terkatrol tinggi.
“Bagaimana jika Conor menang? Bagaimana jika Conor menang dan Conor mengalahkan Islam Makhachev yang tidak ada duanya?” kata Cormier dengan bersemangat.
“Itu tidak mengacaukan apa pun karena sekarang Anda mendapatkan kembali bintang terbesar Anda di posisi terdepan sebagai juara. Namun jika Islam menang, kini Anda punya Khabib lain.”
(abs/nva)
Sumber: www.cnnindonesia.com