Indeks

Gestur Tak Sopan, Ronaldo Bisa Dilarang Main dan Kena Denda

Gol Cristiano Ronaldo membuka kemenangan Al Nassr atas Al Shabab dalam lanjutan Saudi Pro League.


Jakarta, CNN Indonesia

Media-media di Arab Saudi menyebut Cristiano Ronaldo berpotensi mendapat hukuman larangan bertanding dan denda sebagai buntut menampilkan gestur tidak sopan saat membela Al Nassr menghadapi Al Shabab, Minggu (25/2) waktu setempat.

Ronaldo kedapatan menampilkan tindakan tak senonoh di tengah lapangan setelah pertandingan berakhir.

Atas perilaku tak sopan tersebut, seperti dilansir dari Koora, Ronaldo disebut bakal mendapat sanksi dua laga dan berpotensi dikenai denda.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Komite Disiplin dan Etik Federasi Sepak Bola Saudi akan menjatuhkan skorsing kepada Cristiano selama dua pertandingan, selain itu juga ada denda secara finansial karena perilaku yang tidak sportif,” tulis Koora melansir Al Riyadiah.

Setelah pertandingan usai dan berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Al Nassr, Ronaldo mendapat cemoohan dari pendukung Al Shabab. Fans Al Shabab meneriakkan nama ‘Messi’.

Merespons teriakan-teriakan tersebut, Ronaldo lantas meletakkan tangan di kuping dan kemudian menggerak-gerakan tangan di dekat area kemaluan.

Aksi Ronaldo tidak tertangkap kamera televisi, namun kamera ponsel suporter merekamnya dan kemudian tingkah Ronaldo menjadi viral.

Jika Ronaldo absen maka akan menjadi kerugian bagi Al Nassr yang saat ini masih berjuang mengejar Al Hilal di puncak klasemen Saudi Pro League.

Ini merupakan kali kedua Ronaldo menampakkan kekesalan yang teramat sangat. Pada awal Februari lalu, juga dipancing teriakan ‘Messi’ dari bangku tribune, Ronaldo mengacungkan jari ke penonton dan mengambil syal klub Al Hilal untuk digosokkan ke bagian selangkangan sebelum dibuang.

[Gambas:Video CNN]

(nva/nva)



Sumber: www.cnnindonesia.com

Exit mobile version