ASEAN Cup, Edisi ke-15 Tranformasi Piala Tiger dan Piala AFF


Jakarta, CNN Indonesia

Konfederasi sepak bola Asia Tenggara (AFF) resmi mengubah nama Piala AFF menjadi ASEAN Cup mulai edisi ke-15 yang akan bergulir tahun ini.

Turnamen sepak bola putera ini pertama kali digelar dengan nama ASEAN Football Championship atau lebih dikenal dengan sebutan Tiger Cup atau Piala Tiger pada 1996.

Nama Tiger digunakan sebagai representasi sponsor utama kejuaraan. Nama turnamen ini bertahan hingga edisi kelima yang berlangsung pada tahun 2004.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selama tiga edisi, kejuaraan ini terpusat di satu negara tuan rumah, dari babak grup hingga final. Mulai edisi keempat tuan rumah ditunjuk dua negara, mengadopsi sistem Piala Dunia.

Nama Piala Tiger berubah menjadi Piala AFF sejak musim keenam pada 2007. Ketika itu Tiger sudah tidak lagi menjadi sponsor utama dan digantikan produsen motor, Suzuki.

Nama Piala AFF dengan Suzuki sebagai sponsor utama bertahan hingga edisi ke-13, yakni tahun 2020. Mulai musim 2022, sponsor utama diganti Mitsubishi tanpa mengubah titel kejuaraan.

Memasuki musim ke-15 yang akan berlangsung pada akhir 2024, AFF memutuskan mengganti nama. Kali ini ASEAN sebagai singkatan Asia Tenggara jadi judul utama turnamen.

Dari 14 edisi sebelumnya ada empat tim yang meraih gelar juara, yakni Thailand, Vietnam, Malaysia, dan Singapura. Dengan kata lain Indonesia belum pernah menjadi kampiun.

Catatan terbaik Indonesia di kejuaraan ini adalah runner-up. Bahkan tim merah putih mendapat julukan spesialis runner-up, karena enam kali berada di tempat kedua.

[Gambas:Video CNN]

(abs/jun)



Sumber: www.cnnindonesia.com